- by Admin
- 21 April 25
BLITAR – Acara dimulai dengan sambutan dari Kapolres Blitar, AKBP Wiwit Adisatria, yang menyatakan bahwa pembangunan jogging track ini merupakan salah satu bentuk komitmen Polres Blitar dalam mendukung gaya hidup sehat dan aktif bagi seluruh personel. Jumat (16/08/24).
“Selain untuk kepentingan fisik anggota, jogging track ini juga diharapkan dapat menjadi fasilitas yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar yang ingin berolahraga di lingkungan yang aman dan nyaman,” ujarnya.
Jogging track yang dibangun ini dilengkapi dengan fasilitas penunjang seperti area pemanasan,.
Acara peresmian diwarnai dengan berbagai kegiatan, termasuk sesi olahraga ringan dan senam bersama yang melibatkan seluruh peserta. Setelah sambutan dan peresmian, Kapolres Blitar dan para peserta lainnya melakukan jogging perdana di track yang baru saja diresmikan.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Blitar juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung terwujudnya fasilitas ini, termasuk pihak-pihak yang telah menyumbangkan materi dan tenaga dalam proses pembangunan.
“Kami berharap dengan adanya jogging track ini, seluruh anggota Polres Blitar dan masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas ini dengan sebaik-baiknya dan terus menjaga kesehatan tubuh,” tambahnya.
Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan dapat terwujud sinergi antara Polres Blitar dan masyarakat dalam membangun pola hidup sehat dan aktif.
Pihak Polres Blitar juga berencana untuk mengadakan berbagai kegiatan olahraga secara berkala di jogging track ini sebagai bagian dari program rutin mereka.