- by Admin
- 21 Januari 25
Polresta Surakarta- Anggota Polsek Banjarsari memberikan pelayanan Prima kepolisian di jalan raya, salah satunya melaksanakan pengaturan lalin di pagi hari dan membantu warga menyebrangkan jalan pada saat akan ke pasar Nusukan dengan kondisi arus lalu lintas yang padat, kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Polisi terhadap keselamatan warga masyarakat Surakarta, rutinitas tersebut di sampaikan oleh Aipda Warsono Anggota Lantas Polsek Banjarsari Surakarta Polresta Surakarta saat melaksanakan pengaturan lalu lintas di Jl Piere Tendean Nusukan di mana arus lalin sangat padat yang kebetulan berdekatan dengan keluar masuknya Bis baik lokal maupun luar kota serta masyarakat yang akan berbelanja ke Pasar Nusukan di hari minggu pagi. Kegiatan rutinitas Anggota lalu lintas melaksanakan pengaturan dan penjagaan di jalan raya dengan meningkatkan kepedulian terhadap warga saat menyebrang jalan adalah sebagai kewajiban polisi dalam memberikan pelayanan Sosial kepolisian ” Ungkap Aipda Warsono, Selain itu Aipda Warsono juga menghimbau kepada masyarakat khususnya pejalan kaki untuk berhati – hati dan selalu meningkatkan kewaspadaan saat melintas di jalan raya, gunakan zebras cross untuk menyebrang jalan demi menghindari terjadinya kecelakaan lalu lintas sehingga mengurangi korban jiwa dan kota Solo tidak terjadi kemacetan. Di harapkan kedepan pelayanan Prima Anggota Lalu lintas khusunya Polsek Banjarsari lebih meningkat agar masyarakat dapat merasakan kenyamanan baik dalam berkendara maupun pengguna peyebrang jalan, apabila semua masyarakat dapat mematuhi peraturan rambu – rambu lintas maka budaya selamat pasti akan terjamin oleh diri sendiri. Sent from my Samsung Galaxy smartphone.