Jumat, 16 Februari 2018

Bhabinkamtibmas Polsek Sidomukti  Memberikan Ucapan Selamat Perayaan Imlek Ke Warga Binaan


  • by admin  |
  • Jumat, 16 Februari 2018
Bhabinkamtibmas Polsek Sidomukti  Memberikan Ucapan Selamat Perayaan Imlek Ke Warga Binaan

Polres Salatiga –  Bhabinkamtibmas Kalicacing Aipda Irmadi anggota Polsek Sidomukti selalu menyatu bersama warga binaannya yang sedang merayakan Imlek di Jalan Semeru Rt 03 Rw 06 Kalicacing Sidomukti kota Salatiga, Jumat (16/2/2018). Selain memberikan himbauan Kamatibmas kepada warga binaan, Aipda Irmadi melakukan silaturahmi bagi warganya yang kebetulan sedang merayakan Tahun Baru Imlek 2018 salah satunya Koh Lem Ting Ong (60) warga Jalan Semeru Kalicacing kota Salatiga merasa senang atas kunjungan Bhabinkamtibmas memberikan ucapan selamat tahun baru Imlek 2018. Kehadiran Polri di tengah masyarakat, warga merasa terlindungi dari berbagai macam bentuk persoalan maupun gangguan Kamtibmas lainnya. Dengan melakukan sistem silaturahmi ke warga binaan akan lebih bisa dirasakan oleh masyarakat, sekaligus sebagai upaya interaksi warga dengan Polri dalam memberikan masukan kritik dan saran.  Sehingga warga dan polri bisa bersenergi menciptakan situasi aman dan nyaman di tengah masyarakat. Kapolres Salatiga AKBP Yimmy Kurniawan SIK MH MIK melalui Kapolsek Sidomukti Kompol Arif Haryanto mengatakan bahwa, “ Apa yang dilakukan oleh anggota kami merupakan suatu hal yang sangat positif, dan bisa menyatu dengan masyarakat sehingga terjalin hubungan komunikasi yang baik”, ucap Kompol Arif Haryanto. ( Humas Polres Salatiga Polda Jateng ) Sent from my Samsung Galaxy smartphone.

Baca juga