- by Admin
- 13 Februari 25
Polres Salatiga – Dalam rangka menjaga Harkamtibmas yang ada di masyarakat sangat dibutuhkan keterampilan dalam berbicara maupun kedekatan emosional dengan masyarakat, agar tercipta suasana kekeluargaan yang erat, Rabu (14/02/2018). Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Kelurahan Bugel Brigadir Budinur dalam membina kedekatan dengan masyarakat dengan selalu melaksanakan sambang dan patroli, dengan sambang ke warga RT 03 RW 01 Kelurahan Bugel dengan memberikan himbauan agar warga tetap menjaga kerukunan menjelang Pilgub dan Pilpres yang sebentar lagi bergulir. “Jangan sampai warga terpancing akan isu politik maupun Sara yang di mungkinkan berkembang.” Tambahnya. Parman yang ditemui Bhabinkamtibmas Brigadir Budinur mengatakan bahwa sampai saat ini warga masih landai dan belum ada isu maupun pergerakan politoik yang berarti di masyarakat. “Jika ada hal yang mencurigakan, kami siap untuk melakukan koordinasi dengan pihak Kepolisian.” Tutup Parman. Kapolres Salatiga AKBP Yimmy Kurniawan melalui Kapolsek Sidorejo Akp Harjan Widodo mengapresiasi apa yang dilakukan anggota di lapangan, dan mengucapkan terima kasih bagi warga masyarakat yang sudah sadar akan perpolitikan, semoga warga masyarakat tidak mudah terpancing hadapi semua dengan kepala dingin. Sent from my Samsung Galaxy smartphone.