- by Admin
- 13 Februari 25
Polres Salatiga – Rabu ( 14 / 02 / 2018 ) di Aula Kantor Kelurahan Tingkir Tengah, Kecamatan Tingkir Kota Salatiga berlangsung kegiatan sosialisasi pengadaan lahan tanah untuk pembangunan jalan tol trans Jawa di Kota Salatiga khusus nya Tingkir Tengah dan Tingkir lor yang diselenggarakan oleh TMJ ( Trans Marga Jateng) yang difasilitasi oleh Pemkot Salatiga. Kegiatan tersebut dihadiri oleh 216 warga Tingkir lor dan Tingkir Tengah yang mempunyai lahan dari Exit Tol sampai dengan Terminal Tingkir, dengan menghadirkan para pejabat pemerintahan Kabag Pemerintahan Umum Sekda Provinsi Jateng , Sdr. Bambang Hermanto, Asisten Pemerintahan dan Kesra Kota Salatiga Sdr.Adi Isnanto , Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Sdr.HT Haribowo, Kabag Pemerintahan Sdri. Tatik Rismiyati, Kapolres Salatiga yang diwakili AKP Jumeri , Camat Tingkir Nunuk Dartini, Danramil Tingkir dan Kapolsek Tingkir yang diwakili AKP Wiradad Amin. Dalam kesempatan tersebut dilakukan sosialisasi kepada warga masyarakat tentang rencana pelebaran jalan dari Terminal Tingkir – Exit Tol Tingkir untuk menciptakan kelancaran arus lalulintas yang mengarah dan keluar dari Gerbang Tol Salatiga. Kapolres Salatiga AKBP Yimmy Kurniawan melalui Kapolsek Tingkir Kompol Kusno sangat mendukung dilibatkannya Polri dalam kegiatan Sosialisasi tersebut untuk mengantisipasi terjadinya permasalahan dimasyarakat dan terjadinya provokasi terkait pelaksanaan proyek yang dapat mengganggu situasi Kamtibmas Kota Salatiga. (Humas Polres Salatiga Polda Jateng ). Sent from my Samsung Galaxy smartphone.