Selasa, 13 Februari 2018

Jangan Sampai Bus-nya Over Load Penumpang, Himbauan Unit Lantas Polsek Tingkir


  • by admin  |
  • Selasa, 13 Februari 2018
Jangan Sampai Bus-nya Over Load Penumpang, Himbauan Unit Lantas Polsek Tingkir

Polres Salatiga – Selasa ( 13 / 02 / 2018 ), Panit Lantas Polsek Tingkir Polres Salatiga Ipda Khabib Tamami memberikan himbauan pada agen Bus AKDP ( Antar Kota Dalam Propinsi ), jurusan Semarang – Solo di Halte Bus Terminal Tingkir, Salatiga. Dalam kesempatan tersebut Ipda Khabib Tamami menekankan kepada para kontrol bus agar turut serta membantu dan memperhatikan keselamatan penumpang . ” Tolong sampaikan kepada crew bus , sopir dan kondektur agar mengambil penumpang sesuai dengan kapasitas bus , jangan  sampai over load , apalagi sampai ada yang berdiri di pintu Bus / menggelantung karena hal tersebut akan sangat membahayakan penumpang ” Ipda Khabib Tamami. ” Anda sebagai kontrol bantu kami, berikan informasi kepada Polisi apabila melihat dan mengetahui para pelaku tindak kejahatan didalam bus seperti copet dan jambret untuk kita tindak ” tambahnya. Terkait dengan himbauan keselamatan penumpang yang dilakukan anggota Polsek Tingkir  tersebut kontrol bus memahaminya dan menyatakan kesiapanya untuk membantu aparat. Kapolres Salatiga AKBP Yimmy Kurniawan melalui Kapolsek Tingkir Kompol Kusno menjlaskan keselamatan berlalu lintas merupakan hal yang wajib diutamakan. “ Mari bersama cegah terjadinya kecelakaan akibat  kelalaian dari manusia “ tegasnya Sent from my Samsung Galaxy smartphone.

Baca juga