Selasa, 6 Februari 2018

Kasat Binmas Ajak Warga Giatkan Poskamling


  • by admin  |
  • Selasa, 6 Februari 2018
Kasat Binmas Ajak Warga Giatkan Poskamling

Polres Salatiga –  Kasat Binmas Polres Salatiga AKP Kristyastuti didampingi Bhabinkamtibmas Kel Gendongan Aiptu Teguh menyambangi rumah Tarkhim ( 45 ) warga Gendongan. ” Kunjungan Door to Doot System yang kami laksanakan merupakan cara pendekatan kami kepada masyarakat Salatiga. Tujuannya mendekatkan diri kepada masyarakat ” ujar Kasat Binmas. ” Kami juga menghimbau agar warga secara sukarela dan aktif dalam menggerakkan poskamling. ” tuturnya. Saat berdialog dengan Tarkhim, Kasat Binmas berpesan agar menjadi pelopor dalam keamanan lingkungan. ” kalau bukan kita, siapa lagi ?? ” terangnya Kapolres Salatiga AKBP Yimmy Kurniawan mengatakan saat ini Polres Salatiga sedang menggalakkan Poskamling. ” Poskamling adalah sistem keamanan terkecil yang sangat berguna bagi lingkungan.” Terangnya Sent from my Samsung Galaxy smartphone.

Baca juga