- by Admin
- 4 Desember 24
Polresta surakarta – Polsek Jebres. Bhabinkamtibmas Jagalan Bripka Tarmuji akan hadir ditengah – tengah warganya yang sedang kesusahan. Sudah menjadi rutinitas sebagai seorang bhabinkamtibmas untuk melaksanakan sambang, DDS memberikan pelayanan kepada masyarakat serta pengamanan giat masyarakat seperti halnya pada hari Rabu tanggal 17 Januari 2017 sekitar jam 13.00 Wib bhabinkamtibmas Jagalan Bripka Tarmuji menerima laporan pengaduan dari warganya tentang penipuan yang di alami oleh sdr Renata . Adapun pengaduan tersebut disampaikan di rumah Ketua RW 3 bp Marjono , pengaduan tersebut menyebutkan bahwa sdr Renata telah menjadi korban penipuan On Line dan pelakunya adalah seorang laki laki yang di kenal melaui Facebook sedangkan TKP berada di Purwosari Laweyan Surakarta. Dan kerugianya berupa sejumlah uang, perhiasan, laptop serta sepeda motor. Atas kejadian tersebut selanjutnya bhabinkamtibmas menyarankan korban untuk melaporkan kejadian tersebut di Polsek Laweyan sesuai dengan TKP atau langsung melaporkan di Polresta Surakarta. Selaku babinkamtibmas akan selalu bekerjasama dg babinsa serta linmas untuk menjaga situasi di wilayah binaan tetap aman dan kondusif. Sent from my Samsung Galaxy smartphone.